Welcome to Our Blog

Please Visit our Facebook Group or leave any comment/feedback for our Blog improvement here

Metta Day

GMVBB mengunjungi Panti Asuhan sebagai wujud cinta kasih

Perayaan Imlek SMB SD

新年快乐, 恭喜发财!🍊🐶

Magha Puja 2561 B.E. / 2018 M

"Janganlah berbuat kejahatan perbanyakanlah perbuatan baik sucikan hati dan pikiranmu, Itulah Ajaran semua Buddha" -Dhammapada Ayat 183-

Inauguration and Continuation Day

Pelantikan dan Perayaan Hari Ulang Tahun GMVBB dan WBVBB
21 Tahun GMVBB dan 2 Tahun WBVBB.

Monday 3 December 2018

Dhammatalk : Wanita Buddhis Zaman Now

Namo Sanghyang Adi Buddhaya
Namo Buddhaya 🙏🏻


Dalam rangka merayakan Hari Ibu Nasional, Wanita Buddhis Vihara Budhi Bhakti akan menyelenggarakan Dhamma Talk dengan mengangkat Tema "Wanita Buddhis Zaman Now"
Yang akan dilaksanakan pada :
🗓 Sabtu, 22 Desember 2018
📍 Bhaktisala Lantai 1 Vihara Budhi Bhakti Batam
🕔 17.00 WIB - selesai
Panitia menyediakan makan malam (persediaan terbatas)
Akan ada perayaan hari ibu bersama juga loh💕

Saturday 1 December 2018

Informasi kegiatan LKGB V

LKGB V IS COMING !


Halo teman-teman yang berbahagia dalam Dhamma🙏

Tahun ini LKGB akan kembali hadir lohhh!🎉🎉
Bagi yang belum tahu apa itu LKGB, LKGB adalah Latihan Kepemimpinan Generasi Buddhis dan pada tahun ini sudah memasuki season yang ke-5 lohh..😊😊
Ngapain aja sihh di LKGB 5 ini ? Nahh, pada acara ini kalian akan mendapatkan teman baru, bermain dan belajar dhamma bareng, main games bareng dan pastinya di sini akan melatih kalian menjadi pemimpin yang baik dan bijaksana lohh😄
Pastinyaa akan jauh lebih menarik dehh dari tahun sebelumnyaa dan acara ini free untuk semuanya mulai dari makan 3x sehari, nginap 2 malam 3 hari dan semua yang di perlukan🙂
Yukk segera daftarkan diri kalian, kuota terbatas lohh😄 Acara ini khusus untuk kalangan SMP hingga SMA, jangan sampai ketinggalan yahh!!!

Untuk informasi lebih lanjut, bisa menghubungi GMVBB melalui
Line : @gmvbb
IG : gmvbb
Whatsapp : 0812 7559 1125

Monday 26 November 2018

Perayaan Hari Guru 2018


Gambar mungkin berisi: teks


"Heroes are not people who always carry the swords and weapons to sacrifice their blood for the struggle, yet heroes are those who sacrifice all their time, knowledge and energy for their students."



Namo Buddhaya _/|\_

Sekolah Minggu Buddhis Vihara Budhi Bhakti Batam kembali merayakan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Indonesia ke-73.

Perayaan hari guru meliputi kegiatan memotong kue, menonton video, menyanyikan lagu, serta penyerahan hadiah dari adik-adik sekolah minggu dan GMVBB 😁😁

Berikut ialah dokumentasi dari perayaan hari guru yang diadakan bersama adik-adik sekolah minggu.

Gambar mungkin berisi: 2 orang, termasuk Suratman Letter Van Java, orang tersenyum, orang duduk dan orang makan

Gambar mungkin berisi: Lilik Paraban dan Suratman Letter Van Java, orang berdiri

Untuk foto selengkapnya, bisa dilihat di facebook GMVBB.

Selamat Hari Guru!
😄

Thursday 25 October 2018

Informasi Kebaktian Mahayana

Tidak ada teks alternatif otomatis yang tersedia.

Namo Buddhaya🙏🏻
Hadirilah Kebaktian Mahayana yang bertepatan dengan cap goh (lunar) di Vihara Budhi Bhakti pada :
- Pagi pukul 10.00
- Malam pukul 19.00

Contact : WA (0812-7995-1125) LINE : gmvbb

Informasi Sanghadana Kathina

Namo Buddhaya teman-teman seDhamma🙏🏻

Sangha Dana di bulan Kathina 2562 B.E. / 2018 M

Setelah para Bhikku Sangha menyelesaikan masa vassa, tibalah saatnya untuk menyambut bulan Kathina. Bulan Kathina merupakan bulan dimana kita para umat Buddha dapat berdana kepada Bhikku Sangha.

Dengan begitu, kami menyediakan dana pengganti 4 kebutuhan pokok Bhikku menjadi kebutuhan sehari-hari yang dapat digunakan oleh Bhikku Sangha sebagai berikut.

Paket A : Kebutuhan Sehari-hari berdana Rp. 100.000,-
Paket B : Kebutuhan Sehari-hari berdana Rp. 50.000,-
Notes : Umat juga dapat mempersiapkan persembahannya sendiri

Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut dapat menghubungi :

📞 GMVBB (0812 7759 1125)
LINE : gmvvb

Anumodana _/|\_

Informasi Visudhi Tisarana dan Upasaka/Upasika


Namo Buddhaya teman-teman seDhamma🙏🏻

Visudhi Tisarana dan Upasaka/Upasika dalam rangka Hari Kathina 2562 B.E. / 2018 M

Visudhi adalah sarana menyatakan tekad untuk berlindung dan menjalankan ajaran Buddha, Dhamma, dan Sangha.
Tujuan mengikuti visudhi adalah untuk memperkuat keyakinan kita terhadap Triratna.

Visudhi Tisarana dan Upasaka/Upasika akan di laksanakan pada :

Hari/tgl : Minggu, 11 November 2018.
Waktu : 13.00 - selesai
Lokasi : Bhaktisala lt.1 Vihara Budhi Bhakti Batam.

Syarat dan ketentuan :
1. Wajib beragama Buddha
2. Lampirkan KTP
3. Lampirkan KK ( Kartu Keluarga, jika tidak memiliki KTP)
4. Foto Kemeja putih/jubah putih background merah (foto akan dilakukan di Vihara setelah Visudhi selesai)

Yuk, bagi yang belum mengikuti visudhi jangan sampai melewatkan kesempatan ini di hari kathina ya!

Untuk informasi dan pendaftaran bisa menghubungi :
📞 GMVBB 0812 7559 1125
LINE : gmvbb

Informasi Dhamma Talk "Wanita Buddhis Zaman Now"



Namo Buddhaya🙏🏻
Bertepatan dengan perayaan Hari Ibu Nasional pada tanggal 22 Desember 2018,
Wanita Buddhis Vihara Budhi Bhakti (WBVBB) akan mengadakan acara Dhamma Talk dengan Tema:
"Wanita Buddhis Zaman Now"

Dhamma talk mengenai Wanita Buddhis Zaman Now turut membahas hal-hal seperti :
♥️ Bagaimana peran seorang Wanita Buddhis Zaman Now baik sebagai seorang ibu rumah tangga maupun wanita karier dalam mendidik anak-anaknya sehingga menjadi generasi yang hebat pada masa sekarang dan masa yang akan dating ?
♦️ Bagaimana cara mendidik anak-anak dalam keluarga sesuai dengan ajaran Buddha ?
♦️ Bagaimana cara memotivasi anak-anak sehingga tidak terkena pengaruh negatif dunia maya ?
♥️ Bagaimana cara menciptakan keluarga harmonis dan bahagia sesuai ajaran Buddha ?
Untuk mendapatkan jawaban dari berbagai pertanyaan di atas,
ayoo ikut hadir dalam acara Dhammatalk ini.. Acara ini gratis lohhh...😄😄

Mari ajak teman dan keluarga tercinta
Save your date🙂
See youu!👋👋
Untuk informasi lebih lanjut silahkan menghubungi :
Haliana 0813 7895 9988
Lina 0822 8487 9722

Monday 24 September 2018

Informasi Mooncake Festival 2018

Gambar mungkin berisi: teks


Namo Buddhaya, , teman🙏
Bersamaan dengan Perayaan Hari berkelanjutan Da Bei Fo Tang (大悲佛堂), Moon Cake Festival turut hadir dengan berbagai acara seperti :
1. Puja Bhakti🎐
2. Prosesi Lampion🏮
3. Pentas Seni 🎬
4. Bazaar👨🏼‍🍳👩🏼‍🍳
5. Wishing🎏
6. Lucky Draw 🏷
7. Games 🎳
Acara dilaksanakan pada :
📅 Senin, 24 September 2018
🕠 17.30 - selesai
📍 Lapangan Bodhi Vihara Budhi Bhakti Batam
ayo ajak teman, keluarga, saudara, atau pasangan untuk ikut memeriahkan acara yang disinari rembulan
Sampai jumpa nanti malam!👋
Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi:
Instagram : gmvbb
LINE : gmvbb

Wednesday 1 August 2018

Kegiatan SMB "HI-5"


Namo Buddhaya _/\_,

Minggu, 29 Juli 2018, Sekolah Minggu Buddhis Vihara Budhi Bhakti mengadakan kegiatan anak-anak, yaitu HI-5, nah di HI-5 ini banyak loh keseruannya, kita mendengarkan cerita, belajar, menari, dan bermain bersama.





































Semoga dengan kegiatan ini adik-adik semakin semangat ingin ke vihara..

Sampai jumpa di event selanjutnya

Namo Buddhaya _/\_